Ebrahim Raisi Tunjuk Jenderal Garda Revolusi sebagai Pejabat Tinggi Keamanan Iran TempoDunia
TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Iran Ebrahim Raisi, Senin, 22 Mei 2023, menunjuk seorang jenderal Garda Revolusi sebagai sekretaris baru badan keamanan utama negara itu, menggantikan kepala lama dan mediator terkemuka Teluk Ali Shamkhani, seperti dilansir Arab News mengutip AFP.“Ali Akbar Ahmadian diangkat sebagai sekretaris Dewan Keamanan Nasional Tertinggi berdasarkan keputusan presiden,” demikian pernyataan di situs resmi kepresidenan.
Ia ditunjuk sebagai kepala dewan kemananan September 2013, menggantikan pendahulunya yang ultra-konservatif, Saeed Jalili. Ia menjabat sebagai menteri pertahanan di bawah presiden reformis dua periode Mohammad Khatami dari 1997 hingga 2005.Ali Shamkhani, adalah sahabat lama pemimpin tertinggi Iran, Ali Khamanei. Ia turun dari jabatannya dua bulan setelah menandatangani kesepakatan yang ditengahi China dengan Arab Saudi untuk mengakhiri keretakan politik.