Penangkapan mantan PM Pakistan Imran Khan membuat marah pendukungnya. Mereka menyerang gedung pemerintah dan sejumlah fasilitas militer. Internasional AdadiKompas
Para pendukung mantan Perdana Menteri Pakistan Imran Khan, Rabu , menggulingkan kendaraan polisi untuk memblokir jalan di Peshawar. Ribuan pendukung Khan ditahan aparat keamanan di seluruh negeri.— Potensi kerusuhan di Pakistan meningkat setelah Imran Khan, mantan perdana menteri, ditahan oleh aparat keamanan, Selasa . Ribuan pendukung Khan di beberapa wilayah juga ditahan, bersamaan dengan serangan terhadap berbagai fasilitas militer dan sipil pemerintah.
Menteri Perencanaan Ahsan Iqbal, Rabu menyebut, tindakan anarkistis pendukung Khan bukan bentuk kritik publik terhadap pemerintah, melainkan tindakan yang direncanakan oleh PTI. “Ini tidak bisa ditolerir. Serangan dan kekerasan bukanlah hasil dari curahan hati publik. Itu direncanakan oleh PTI,” kata Iqbal.Untuk mengembalikan dan menjaga ketertiban, tiga dari empat provinsi di Pakistan memberlakukan larangan semua pertemuan publik setelah pendukung Khan bentrok dengan polisi.
"Jika mereka berpikir bahwa penangkapan Khan akan menurunkan moral kami, maka mereka salah besar. Kami mendukung Imran Khan dan akan mendukungnya sampai mati," kata Niaz Ali di Peshawar. Di kota itu, beberapa monumen dan gedung pemerintah menjadi sasaran kemarahan warga. di mana beberapa monumen dan gedung pemerintah telah dibakar.
Tetapi, tidak semua rakyat mendukung aksi yang dilakukan pendukung Khan. Raja Imran , seorang warga Peshawar, mengatakan, kekacauan timbul setelah tindakan anarkistis pendukung Khan. “Kekacauan total di seluruh negeri. Ujian sedang berlangsung dan anak-anak sekolah terkena imbasnya,” kata Imran.
پاکستان تازہ ترین خبریں, پاکستان عنوانات
Similar News:آپ اس سے ملتی جلتی خبریں بھی پڑھ سکتے ہیں جو ہم نے دوسرے خبروں کے ذرائع سے جمع کی ہیں۔
Pakistan Memanas! Mantan PM Imran Khan Ditangkap, Pendukung Suarakan Shut DownPenangkapan mantan Perdana Menteri Pakistan Imran Khan membuat suasana di kota-kota Pakistan memanas.
مزید پڑھ »
Penangkapan Imran Khan Picu Kerusuhan di Pakistan |Republika OnlineImran Khan adalah mantan perdana menteri ketujuh yang ditangkap di Pakistan.
مزید پڑھ »
Protes Penangkapannya Menelan Korban Jiwa, Mantan PM Imran Khan Tetap DidakwaPenangkapan mantan PM Pakistan, Imran Khan, memicu kerusuhan yang menewaskan sedikitnya lima orang.
مزید پڑھ »
Menteri Pakistan: Penangkapan Mantan PM Khan Bukan atas Permintaan PemerintahSeorang anggota kabinet Pakistan pada Rabu (10/5) mengatakan penangkapan mantan PM Imran Khan sehari sebelumnya “tidak bermotif menjadikan seseorang sebagai korban politik” dan “tidak dilakukan atas permintaan pemerintah.” Ahsan Iqbal, Menteri Perencanaan dan Pembangunan, mengatakan bahwa...
مزید پڑھ »
Breaking News: Mantan PM Pakistan Imran Khan Ditangkap!Mantan Perdana Menteri Pakistan, Imran Khan ditangkap oleh Petugas Militer
مزید پڑھ »